Walk Like An Egyptian

Kebudayaan Mesir kuno adalah salah satu kebudayaan tertua di dunia. Sejarah mencatat, kebudayaan bangsa Mesir kuno sebagai yang paling maju di jamannya. Salah satu bukti tingginya kebudayaan bangsa Mesir kuno adalah kompleks Piramida Giza, yang mampu bertahan selama sekitar 4600 tahun. Piramida Giza merupakan satu-satunya bangunan dalam daftar 7 keajaiban dunia kuno (ancient 7 wonders…

Night Boat To Cairo

Minggu 3 September, setelah sarapan pagi, kami naik bis meninggalkan hotel El Wady El Muqoudas. Tujuan pertama pagi ini adalah patung lembu emas di kaki gunung Sinai. Dalam berbagai kisah diriwayatkan, saat Nabi Musa pergi selama 40 hari mencari wahyu illahi, sebagian bani Israil mulai tidak sabar. Mereka kembali menyembah berhala dan membuat patung lembu…

Pendakian ke Gunung Sinai

Setelah melewati imigrasi Mesir di perbatasan Taba, kami melanjutkan perjalanan sekitar jam 2 siang. Perjalanan dari Taba menuju St. Catherine di tempuh sekitar 6 jam. Di tengah perjalanan, kami sempat berhenti untuk makan siang sekitar jam 4.30 sore, di sebuah restoran Korea di tengah gurun pasir. Aneh rasanya makan masakan Korea, dilayani oleh waiter berwajah…

Shalat Ied di Masjidil Aqsa

Sekitar jam 03.30 dini hari, 1 September 2017, telepon di kamar kami berdering. Wake up call service dari hotel, mengingatkan bagi yang ingin shalat Subuh di Masjidil Aqsa. Setelah mandi dan berberes, kami berjalan kaki menuju Masjidil Aqsa sekitar pukul 03.50, meskipun masih sangat pagi, tampak banyak orang berjalan kaki menuju Masjidil Aqsa. Sampai di…

Road To Masjidil Aqsa

Bagi umat Islam, ada tiga masjid yang sangat diutamakan untuk dikunjungi, sesuai sabda Rasulullah SAW:  “Janganlah memaksakan (berusaha keras) mengadakan perjalanan kecuali pada tiga masjid, Masjidil Haram, Masjid Rasul saw, dan Masjid Al Aqsha” (Shahih Bukhari). Masjidil Haram dan Masjid Nabawi  sudah  saya kunjungi saat berhaji pada tahun 2009. Saat mendapat informasi ada paket tour…

The Amazing Petra, Jordan

Setelah menempuh penerbangan sekitar 3 jam dari Muscat, pesawat kami tiba di bandara Amman, Jordan sekitar pukul 18.30. Pengurus dari travel kami rupanya punya kerjasama yang cukup baik dengan imigrasi Jordan. Kami tidak perlu mengantri atau mengisi formulir imigrasi, paspor kami di kumpulkan petugas dan kami langsung menunggu di arrival hall sambil mengambil bagasi. Sekitar…

18 Jam di Muscat, Oman

Kunjungan saya ke Muscat, Oman merupakan bagian dari pake tour Jejak Para Nabi, ke tempat-tempat sejarah Islam di Jordan, Palestina/Israel dan Mesir, yang saya ikuti. Kami berangkat dari Jakarta menuju Amman, Jordan, dengan Oman Air pada tanggal 28 Agustus 2017. Karena menumpang Oman Air, kami mendapatkan stopover di Muscat, ibukota Oman untuk 1 malam.  Setelah…

36 Lokasi Petualangan Tintin

Sejak SD, saya gemar membaca komik Tintin. Petualangan Tintin dan Snowy menyelidiki berbagai kasus di berbagai penjuru dunia menjadi salah satu inspirasi saya untuk melanglang buana. Komik-komik Tintin banyak mengambil lokasi di Timur Tengah, Asia, Amerika Latin, Afrika dan tentu saja Eropa, serta beberapa negara fiksional. Berbagai landmark terkenal dari negara-negara tersebut ditampilkan dalam berbagai…

Jangan Salah Visa Mesir

Beberapa waktu lalu, ada berita tentang beberapa wisatawan Indonesia yang di deportasi dari Mesir, karena tiba di bandara Cairo tanpa memiliki visa. Mereka mendapat informasi yang tidak akurat bahwa pemegang paspor Indonesia bisa memanfaatkan Visa on Arrival (VOA) di bandara Cairo. (https://m.detik.com/news/berita/2913480/pemerintah-mesir-perketat-izin-visa-wni-tahun-ini-6-orang-ditolak) Informasi ini keliru. Memang ada ‘semacam VOA’ bagi pemegang paspor Indonesia, namun ini…